Gus Choi: Caleg Artis Bukan Sekadar Pemanis

SURABAYA (11 Agustus): Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai NasDem A. Effendy Choirie (Gus Choi) menegaskan bahwa sederet nama calon anggota legislatif NasDem yang berasal dari kalangan selebritas bukanlah sekadar pemanis.

Menurutnya, sederet nama artis dan seniman yang bergabung ke NasDem  tidak hanya  mengandalkan popularitasnya, tetapi telah disaring melalui program ‘NasDem Memanggil’ dan seleksi ketat untuk melihat kualitas dan integritasnya.

Hal tersebut disampaikan Gus Choi saat mengisi acara perkenalan (ta’aruf) seluruh bacaleg DPR RI asal Jatim kepada pimpinan media massa di kantor Bappilu NasDem Jatim, Jalan Arjuno Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (11/8).

“Artis-artis dan siapa pun yang kemudian lolos direkrut oleh NasDem menjadi caleg itu semua tujuannya adalah ingin memuliakan baik untuk bangsa dan negara," kata Gus Choi.

Lebih jauh, Gus Choi menjelaskan bahwa caleg yang ada di Partai NasDem tidak hanya berasal dari kalangan selebritas saja, tapi datang dari berbagai profesi seperti pengusaha, profesional, birokrat hingga pengacara. 

"Rekrutmen dari NasDem adalah jalur kader juga sekaligus kami sebut dengan Indonesia memanggil, yang punya program Indonesia memanggil, kita pasang spanduk, kita pasang iklan, siapa saja profesi apa saja, karena itu kemudian yang daftar ada pengusaha, ada profesional, ada pengacara, dan juga birokrat mantan TNI, Polri ada artis-artis, ada budayawan, dan seterusnya," terangnya.

Gus Choi yang mengawali karier sebagai wartawan ini mengatakan bahwa pihaknya juga akan melakukan pembekalan bagi seluruh caleg DPR RI agar semakin bersemangat dan bekerja sungguh-sungguh.

"Setiap dapil harus ada kursinya. Ini suara rakyat, wakil rakyat yang diwadahi dapil-dapil. NasDem kalau ingin jadi partai nasional harus ada isinya," kata Gus Choi.

Menurut Gus Choi lagi, banyaknya popularitas dan integritas yang dimiliki calon legislatif harus dibarengi dengan solidaritas di masyarakat agar dapat disukai dan dipilih.

"Mereka juga harus punya kemauan yang keras, kerja sungguh-sungguh dan dapat suara sebagai vote getter. Artis bukan hanya lipstik dan pajangan. Saat saya dialog dengan beberapa artis seperti Manohara dan Yuli KDI, mereka ternyata cerdas-cerdas dan ada unsur kepedulian tinggi dalam berdemokrasi," pungkas Gus Choi.

Dalam kesempatan ini, tampak hadir beberapa artis yang menjadi caleg seperti Venna Melinda, Manohara Odelia, Ratna Listy, Thessa Kaunang, Elma Theana dan presenter Indra Maulana.(*)

Add Comment