Ratusan Bacaleg NasDem Gorontalo Ikuti Donor Darah
GORONTALO (14 Agustus): Sebanyak 218 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai NasDem Provinsi Gorontalo melakukan donor darah dalam rangka menyambut hari Kemerdekaan Indonesia ke-78, baru-baru ini. Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Gorontalo, Rachmat Gobel mengatakan, kegiatan tersebut memiliki sejumlah pesan penting antara lain sebagai bentuk kepedulian dan rasa kemanusiaan untuk menolong sesama. "Kita melakukan suatu kegiatan sosial, di mana kegiatan sosial ini dilakukan oleh Bacaleg NasDem yang akan maju di DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota," kata Rachmat Gobel yang turut mendonorkan darahnya. Wakil Ketua DPR RI
Ratusan Kader Serbu Booth Donor Darah di Rakernas NasDem
JAKARTA (17 Juni): Kader NasDem memperlihatkan aksi kepeduliannya di acara Rakernas NasDem dengan melakukan donor darah di booth donor darah NasDem. Dalam acara hasil kerjasama NasDem dengan PMI DKI Jakarta itu ratusan kader ikut mendonorkan darahnya di Ruang Nuri, Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (16/6). Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Anak DPW NasDem DKI Jakarta, Dwi Astuti Wulandari yang menjadi penanggungjawab kegiatan tersebut mengatakan kegiatan donor darah di acara Rakernas NasDem merupakan bentuk kepedulian NasDem terhadap ketersediaan stok darah di masyarakat. Menurut dia kegiatan tersebut menjadi
GP NasDem Serahkan Ribuan Kantong Darah dan Plasma Konvalesen
JAKARTA (17 Desember): Pemuda Siaga Pandemi Bersama Donor Darah & Plasma Jilid II (PSP BERDERMA II), berhasil mengumpulkan 6.639 pendonor, dimana sebanyak 84 persen diantaranya yang berhasil tersalurkan sebanyak 5.559 kantong darah. Dari 5.559 total donor tersebut, pendonor darah biasa sejumlah 5.283 serta pendonor plasma konvalesen sebanyak 276. Kegiatan PSP BERDERMA ini sendiri bertujuan untuk membantu PMI dan masyarakat Indonesia, khususnya yang memerlukan donor darah dan plasma. Mengingingat sejak pandemi Covid-19 melanda terjadi penurunan jumlah pendonor darah yang sangat signifikan, sedangkan kebutuhan akan donor darah
Gemuruh NasDem Cirebon Gelar Aksi Donor Darah
CIREBON (28 November): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerakan Massa Buruh (Gemuruh) NasDem Kota Cirebon, Jawa Barat mengadakan aksi kegiatan donor darah di Alun-alun Kantor Kejaksaan Kota Cirebon, Minggu (28/11). Kegiatan tersebut dilakukan salah satu organisasi sayap Partai NasDem itu sebagai bentuk bakti sosial kepada masyarakat. Hadir dalam kegiatan itu Wakil Walikota Cirebon yang juga Ketua DPD Parta NasDem, Dra. Eti Herawati dan Ketua DPD Gemuruh NasDem Kota Cirebon, Anisa Pasha. Melalui kegiatan tersebut Ketua DPD Gemuruh NasDem Kota Cirebon, Anisa Pasha mengajak masyarakat khususnya warga Kota
Masyarakat Antusias Ikuti Donor Darah LMN Sumbar
PADANG (18 November): Satu Dekade Liga Mahasiswa NasDem (LMN) Sumatera Barat (Sumbar) menggelar Kegiatan Kemanusiaan Donor Darah secara sukarela. Aksi tersebut dilakukan dengan menyumbangkan darah secara utuh maupun komponen darah tertentu, seperti trombosit atau plasma konvalesen. Kegiatan bertajuk “Setetes Darah Sangat Bermakna Untuk Kemanusiaan” itu berlangsung di kantor DPW Partai NasDem di Jalan Jhoni Anwar No 13 Padang. Dalam kegiatan itu, LMN bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang. Sedikitnya 30 (tiga puluh) orang yang berasal dari berbagai profesi seperti pegawai, mahasiswa, dan masyarakat sekitar