Peserta ABN NasDem Sulsel segera Diberangkatkan

Getting your Trinity Audio player ready...

MAKASSAR, SULSEL (1 Juli): Partai NasDem Sulawesi Selatan (Sulsel) mengutus puluhan peserta untuk mengikuti Akademi Bela Negara (ABN) yang dilaksanakan DPP Partai NasDem di Jakarta.

Ketua DPW Partai NasDem Sulsel Rusdi Masse (RMS) dijadwalkan bakal melepas secara langsung rombongan peserta ABN ke Jakarta di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Sabtu (01/07).

“Rombongan terlebih dulu berkumpul di kantor NasDem Sulsel untuk diberi arahan oleh RMS,” ujar Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif, Jumat (30/06).

Syahar menjelaskan, peserta ABN ini berasal dari utusan masing-masing DPD NasDem se-Sulsel. Seluruh peserta nantinya akan mendapatkan akomodasi hingga konsumsi secara cuma-cuma selama mengikuti pelatihan ini di Jakarta. Termasuk, tiket pesawat pulang pergi Makassar-Jakarta.

Seperti diketahui, Partai NasDem mendirikan Akademi Bela Negara sejak 2 Mei lalu dan diresmikan langsung oleh Ketua DPP NasDem Surya Paloh. Akademi ini sejalan dengan program bela negara yang dijalankan Kementerian Pertahanan (Kemenhan).

Para anggota ABN yang berjumlah 600 orang per angkatan itu akan mengikuti pelatihan selama empat bulan. Mereka akan digembleng melalui kurikulum khusus yang dibuat untuk bela negara. Ketika mereka kembali bermasyarakat bisa menularkan nilai-nilai bela negara.(*)

Add Comment