NasDem Targetkan Sulteng Lumbung Suara Kemenangan Partai
Getting your Trinity Audio player ready...
|
PALU, (7 April): Partai NasDem menargetkan Provinsi Sulawesi Tengah menjadi lumbung suara untuk kemenangan partai politik tersebut pada pemilihan legislatif dan pemilihan presiden 2019 mendatang.
"DPP NasDem telah menetapkan target bahwa Sulawesi Tengah sebagai lumbung suara pemenangan Partai NasDem," ungkap Bendahara Umum DPP NasDem Ahmad M Ali sekaligus Koordinator Pemenangan Wilayah Sulawesi Tengah, di Palu, Sabtu, (7/4).
Lebih jauh Ahmad M Ali mengaku ragu saat Ketua Umum Surya Paloh memberikan amanah kepada dirinya untuk pemenangan partai di Sulawesi Tengah, sebagai lumbung suara NasDem.
"Apakah saya mampu menjalankan amanah ini ?, tapi hari ini keraguan saya terbantahkan dengan komitmen seluruh kader dan pengurus serta simpatisan pada pelantikan ini," kata Ahmad Ali.
Anggota Komisi VII DPR ini menjawab dengan tegas amanah tersebut bahwa, NasDem di Sulteng bersedia daerah tersebut menjadi lumbung suara pemenangan pada 2019 mendatang. Ia mengemukakan NasDem sebagai salah satu partai politik di Indonesia hadir di situasi yang kurang tepat. Saat kepercayaan masyarakat terhadap partai politik menurun.
"Kehadiran partai ini tentu banyak diragukan. Kehadiran hampir tidak pas. Di saat masyarakat tidak percaya dengan parpol," sebutnya.
Karena itu NasDem harus memainkan politik yang berbeda dengan partai politik lain, sehingga tidak terbawa arus di kancah perpolitikan yang merugikan Partai Pengusung Politik Tanpa Mahar tersebut.
Saat ini, papar Ahmad Ali, NasDem telah membangun infastruktur partai hingga tingkat desa bahkan sampai tingkat tempat pemungutan suara.
"5.672 tempat pemungutan suara di Sulawesi Tengah, itu Komisi Saksi Nasional telah terbentuk di semua TPS, walaupun terbentuk belum maksimal," urainya.
NasDem Sulteng juga membentuk KSN tingkat kecamatan dan kabupaten/kota, yang masing-masing atau setiap kecamatan dan kabupaten di Sulteng berjumlah 3 orang.
"Infastruktur partai telah terbentuk. Karena itu penting bagi NasDem untuk menang pada pileg dan pilpres," jelasnya.
Lebih lanjut dia mengatakan selain menang di pileg. NasDem juga akan memenangkan Jokowi pada pemilihan presiden 2019 mendatang.
"Ada satu tugas kita memenangkan selain tugas untuk memenangkan partai di pileg 2019, yaitu memenangkan Jokowi sebagai presiden," terangnya.(NasDem Sulteng/*)