Pengurus Partai NasDem Harus Kompak
Getting your Trinity Audio player ready...
|
TANJUNGPINANG, KEPRI (11 Juli): Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggelar Halalbilahal dengan pengurus DPD NasDem kabupaten/kota di kantor DPW NasDem Kepri, Jalan Kuantan Tanjungpinang, Minggu (09/07).
Ketua DPW NasDem Kepri H Nurdin Basirun juga menjabat sebagai Gubernur Kepri, meminta agar pengurus NasDem seluruh Kabupaten/Kota harus tetap kompak. Pengurus harus menjalin komunikasi dengan masyarakat sampai yang paling bawah.
”Jadi pengurus NasDem jangan tidak boleh gitu-gitu saja, harus kompak dan menjaring komunikasi sampai ke level masyarakat paling bawah,” ujar Nurdin.
Sebagai tokoh yang memimpin Partai NasDem di Kepri, Nurdin menginginkan agar pengurus NasDem Kepri umumnya, mampu menciptakan dan bergaul dengan siapapun termasuk, nelayan, tukang kebun, buruh bahkan siapapun jangan lupakan mereka. Termasuk dengan pengurus partai lainnya yang berbeda warna partai.
”Selama ini itu yang saya bangun, kedekatan dengan semua kalangan. Kita tidak memandang apa warnanya. Tapi kebersamaan yang terbangun,” jelasnya.
Halalbihalal DPW Partai NasDem di kantornya, turut hadir pengurus NasDem dari Bintan, Tanjungpinang bahkan Kabupaten lainnya di Kepri yang turut kompak hadir bersama.
Niat Nurdin ke depan, NasDem tidak hanya mendukung terbangunnya sarana prasana infrastruktur, dirinya juga mendorong agar pengurus NasDem tetap kompak serta mampu berbuat untuk seluruh masyarakat Kepri.
”Kerja iklas, etos semangat kerja. Termasuk menyiapkan acara sebesar ini, saya sengaja berikan waktu hanya dua hari persiapan, eh ternyata mereka melakukan dengan sepenuhnya, alhamdulillah acara dihadiri masyarakat ramai. Saya optimis acara seperti ini, terus dilakukan setiap tahunnya,” tambahnya.
Lebih jauh Nurdin juga mengatakan, tidak mau orang di luar Kepri bilang, orang Kepri ini lambat bahkan bekerja tak professional.
Halalbihalal tersebut tampak dihadiri Ketua NasDem Tanjungpinang Bobby Jayanto, Ketua NasDem Bintan H Khazalik, serta pengurus DPP NasDem, Pengurus DPW NasDem Kepri Hj Susilawati serta beberapa pejabat dilingkungan Pemprov Kepri. (*)